Polsek Losari – Untuk tetap terbinanya stabilitas keamanan yang kondusif di Wilayah Kecamatan Losari , Kapolsek Losari Kompol Edi Baryana , Amd melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat” di Terminal Losari termasuk Desa Losari Kidul kec. Losari Kab. Cirebon, Jumat (20/1/ 2023).

Dalam kegiatan “Jumat Curhat” di terminal Losari tersebut, dihadiri oleh beberapa Supir Elef , pedagang dan masyarakat yang ada di sekitar Terminal Losari.

Pada kesempatan tersebut Kapolresta Cirebon KOMBES POL ARIF BUDIMAN S.I.K.,M.H., melalui Kompol Edi Baryana, Amd menyampaikan Program “Jumat Curhat” yang digagas oleh Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda, Polres, hingga Polsek, supaya Kepolisian dari mulai tingkat Polda sampai dengan Polsek jajaran dapat menerima curhatan dari warga masyarakat terkait tugas anggota di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal-hal yang menjadi keluhan ataupun yang dirasakan masyarakat.

Dalam kegiatan “Jumat Curhat” yang dilaksanakan di Terminal Losar tersebut, Kapolsek Losari juga membuka sesi tanya jawab dengan para supir elef , pedagang dan masyarakat serta berharap dengan adanya “Jumat Curhat” ini, situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Losari akan lebih aman dan kondusif.

Adapun masukan ataupun keluhan yang disampaikan dari warga untuk Kapolsek Losari, sbb :
-Di terminal Losari terdapat Calo yang meminta uang pungutan dengan berdalih untuk pemasukan di paguyuban supir elef, supir meminta kepada pak kapolsek agar membantu menata tentang paguyuban supir terminal Losari , sehingga bisa dirasakan manfaatnya bagi supir maupun anggota paguyuban tersebut.

-Meminta pihak polsek Losari agar lebih meningkatkan lagi upaya patroli di jalan yang rawan gank motor yang sering meresahkan warga pada malam hari sekitar pukul 23.00 – 03.00 wib di jalan alternatif Losari – Ciledug .

Menjawab keluhan masyarakat tersebut, Kompol Edi Baryanab, Amd Akan melakukan kordinasi dengan pihak pengurus terminal dan pihak paguyuban supir Losari ,untuk menata ulang kepengurusan paguyuban agar manfaat nya bisa dirasakan oleh para supir elef .

Ditambahkan oleh Kompol Edi Baryana, Amd untuk Patroli sudah rutin kami lakukan pada siang dan malam hari dan kami akan lebih tingkatkan patorli di jalan yang dinilai rawan kejahatan jalanan atau gank motor .

Di akhir kegiatan Kapolsek Losari juga menghimbau kepada warga apabila menemukan situasi yang membutuhkan kehadiran Polisi agar segera menghubungi Kapolsek Losari atau Personil Bhabinkamtibmas di wilayahnya serta warga bisa menghubungi layanan call center Polsek Losari (0231)831210.

Humas polsek Losari – Polresta Cirebon – Polda Jabar