Arjawinangun, Guna mengantisipasi adanya tawuran serta perang sarung tersebut segala upaya telah di lakukan oleh Anggota Polsek Arjawinangun yaitu dengan bersama sama perangkat Desanya selalu memonitor setiap kegiatan Obrog yang di lakukan oleh warga Desa Sende, anggota Polsek Arjawinangun selalu memberikan himbauan Kamtibmas kepada para remaja yang sedang Ngobrog agar selalu menjaga kondusifitas wilayahnya sehingga dalam pelaksanaan Obrog tersebut dapat berjalan dengan aman.

Kapolsek Arjawinangun Polresta Cirebon Kompol H.Sayidi SH mengatakan Guna mengantisipasi adanya tawuran serta perang sarung tersebut anggota Polsek Arjawinangun selalu memonitor setiap kegiatan warga masyarakat terutama Obrog pada saat membangunkan sahur, agar jangan sampai terjadinya tawuran atau perang sarung, anggota patroli agar selalu memberikan himbauan himbauan Kamtibmas sehingga akan tercipta Kamtibmas yang aman kondusip

(Humas Polsek Arjawinangun – Polresta Cirebon )