Arjawinangun, Sehubungan dengan cuaca yang saat ini kurang menentu di mana curah hujan sangat tinggi sehingga menimbulkan berbagai bencana banjir seperti terjadi di beberapa wilayah lain, sehubungan dengan itu untuk mengantisipasi nya anggota Polsek Arjawinangun Polresta Cirebon yang di pimpin oleh piket Pawas Ipda Aan Anisa pada saat melaksanakan patroli memonitor sungai sungai yang di anggap rawan banjir akibat luapan air di sungai tersebut seperti sungai di Arjawinangun dan tegalgubug, adapun maksud dan tujuannya untuk mengantisipasi kejadian tersebut .

Kapolsek Arjawinangun Kompol H.Sayidi SH mengatakan karena curah hujan yang sangat tinggi di bulan bulan sekarang ini dan untuk mengantisipasinya anggota Polsek Arjawinangun pada saat melaksanakan patroli agar selalu memonitor sungai sungai yang di anggap rawan banjir karena luapan air tersebut, yang tujuannya bisa mengantisipasi bilamana terjadi luapan air sungai bisa langsung menginformasikan kepada masyarakat sehingga dapat di antisipasi.

(Humas Polsek Arjawinangun-Polresta Cirebon)