Ciwaringin – Kapolsek Ciwaringin AKP Baban Kurbandi, Para Kanit dan Anggota, Laksanakan kegiatan patroli Ops Knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis atau knalpot Bising di sekolah SMPN 1 Ciwaringin Desa Babakan Kecamatan Ciwaringin, guna antisipasi kegaduhan atau keributan di tengah-tengah warga masyarakat yang akan bisa mengganggu harkamtibmas Kapolsek Ciwaringin dalam giat tersebut telah berkoordinasi dengan pihak Sekolah SMPN 1 dan pihak Sekolah diwakili oleh Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Bpk H. Ading, pihak sekolah mempersilahkan dan sangat merespon dengan adanya Polsek Ciwaringin melakukan operasi / Razia kepada motor yang dibawa siswa-siawi yang memakai kendaraan roda 2, tidak sesuai aturan atau melanggar UU Lalulintas dengan menggunakan knalpot Bising, kepada pelajar/pemilik motor yang kedapatan tidak memakai knalpot standar/ yang tidak sesuai atau knalpot Bising, langsung dicopot atau diganti ditempat dan untuk memberikan kepastian kepada pelajar yang memakai knalpot bising langsung dirusak atau dihancurkan di tempat agar tidak merasa lega, Kapolsek Ciwaringin memberikan pemahaman/pesan kepada pelajar agar tidak memakai kembali knalpot bising dan mentaati peraturan lalulintas dijalan raya, untuk meminalisir angka korban kecelakaan atau pelanggan lalulintas, diwilayah Hukum Polsek Ciwaringin atau Polresta Cirebon,
Kapolresta Cirebon Kombes. Pol. Sumarni, S.I.K, S.H, M.H. melalui Kapolsek Ciwaringin AKP Baban Kurbandi, menjelaskan kegiatan patroli dalam rangka Ops knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis atau knalpot Brong antisipasi terjadinya keributan dan kegaduhan ditengah masyarakat yang dilintasinya serta mencegah terjadinya kriminalitas jalanan dengan lakukan operasi knalpot bising, guna menjaga kondusifitas diwilayah hukum Polsek Ciwaringin.